Tips Kesehatan

Rutinitas Sehat Sebelum Tidur

rutinitas sebelum tidur

Rutinitas Sehat Sebelum Tidur. Jika selama ini rutinitas yang kamu lakukan sebelum tidur hanya nonton teve atau memainkan gadget maka kamu harus mulai memikirkan sesuatu yang lebih sehat dan bermanfaat. Rutinitas sehat sebelum tidur dapat membantu untuk mendapatkan kualitas tidur yang lebih baik, kehidupan seksual yang harmonis dan bangun pagi yang lebih segar,

Baca juga: Daftar Makanan Perusak Kualitas Tidur

Mengonsumsi makanan yang kaya dengan magnesium

Ada yang suka ngemil sesaat sebelum tidur? Cobalah untuk ngemil buah buahan seperti alpukat, pisang, kacang kacangan dan makanan kaya magnesium lainnya. Menurut sebuah studi, mineral magnesium dapat membantu orang dewasa yang menderita insomnia agar bisa tidur dengan lebih berkualitas..

Gunakan krim malam

Saat tidur merupakan saat terbaik untuk melawan keriput dengan memakai krim yang mengandung retinol, zat anti aging yang tidak aktif saat terpapar sinar matahari.

Telanjang

Tidak usah memikirkan yang aneh aneh saat disarankan tidur telanjang di malam hari. Menurut studi, tidur tanpa mengenakan pakaian bagus untuk kesehatan kelamin terutama mencegah terjadinya infeksi. Untuk pria bagus untuk kesehatan sel sperma karena buah zakar tidak terjepit dan kepanasan. Tidur telanjang bersama pasangan juga menyebabkan terjadinya kontak kulit yang dapat merangsang produksi hormon oxytocin yang memberikan rasa bahagia.

Mengonsumsi camilan yang kaya protein

Jika kamu bekerja keras sepanjang hari maka mengonsumsi makanan atau camilan yang kaya protein di malam hari dapat membantu memperbaiki kerusakan otot/sel tubuh saat kamu tidur.

Belajar

Belajar beberapa saat sebelum tidur merupakan waktu terbaik untuk merekatkan ingatan tentang ilmu ilmu baru.

Mendengarkan musik

Mendengarkan musik yang lembut di malam hari dapat membantu tidur yang lebih nyenyak dan berkualitas.

dokterbaik

Seorang dokter yang kebetulan suka ngeblog dan berteman

Tinggalkan Balasan